Ringkasan Sejarah Nabi Muhammad ﷺ
Ringkasan sejarah Nabi sallallahu alaihi wa salam
[1] Dia adalah Muhammad bin Abdullah bin Abdul Muthalib Al-hasyimi Al-qurosyi. Yang paling mulia diantara para Nabi serta penutup dan pemimpinnya.
[2] Lahir di kota Mekkah tahun gajah, ibunya yang bernama Aminah binti Wahab wafat ketika usia beliau 6 tahun kemudian diasuh oleh kakeknya yang bernama Abdul Muthalib.
Abdul Muthalib pun wafat diusia Nabi sallallahu alaihi wa salam 8 tahun kemudian diasuh oleh pamannya Abu Tholib
[3] Pada usia 25 tahun, Nabi sallallahu alaihi wa salam menikah dengan Khodijah binti khuwailid Radhiyallahu anha, ia merupakan istri pertama beliau dan semua anak beliau dari Khadijah kecuali Ibrahim dan tidak menikah dengan siapapun hingga wafatnya Khadijah radiyallahu anha
[4] Allah taala mengutus Muhammad sallallahu alaihi wa salam menjadi seorang rasul di usia 40 kemudian berdakwah di kota Mekkah selama 13 tahun, menyeru kepada tauhid dan mengesahkan Allah dalam peribadatan serta melarang dari perbuatan syirik.
[5] Kemudian hijrah ke kota Madinah bersama para sahabatnya yang mulia dan mereka para sahabat merupakan kelompok manusia terbaik yang pernah ada, tinggal di kota Madinah selama 10 tahun lamanya menyampaikan risalah Allah taala
[6] Nabi sallallahu alaihi wa salam wafat pada usia 63 tahun
Sungguh ia telah menyampaikan risalah, menunaikan amanah, menasehati ummatnya dan berjuang di jalan Allah dengan sebaik-baiknya hingga datang kepadanya kematian
Sungguh ia telah meninggalkan kami di atas hujjah yang jelas lagi terang benderang, tidak ada yang menyimpang darinya melainkan akan binasa
Tidak ada kebaikan melainkan telah menunjukkan umatnya kepada kebaikan tersebut dan tidak ada keburukan melainkan telah melarang umatnya darinya
Allah taala telah mewajibkan kepada hambanya untuk taat kepada nabi sallallahu alaihi wa salam dan menjadikan hidayah di atas petunjuknya
Allah taala berfirman:
و أطيعوا الله و أطيعوا الرسول
"Taatlah kepada Allah dan taatlah kepada rasul"
[QS. Al-maidah(92)]
و إن تطيعوه تهتدو
"Dan apabila engkau taat kepadanya (rasul) engkau akan mendapatkan petunjuk"
[QS. An-nuur(54)]
Semoga sholawat dan salam selalu tercurahkan kepada beliau dan seluruh para nabi dan rasul
📚 Makalah Islam web
Ahli bahasa: Muhammad bin Badar Bajre